5 Tips Gaya Hidup Minimalis

 Gaya hidup minimalis memiliki banyak manfaat untuk kehidupan. Diantaranya, barang yang dipakai tidak akan mubazir. Sehingga, segala hal yang digunakan dapat difungsikan secara optimal.

Gaya hidup minimalis adalah sebuah pola hidup yang menekankan pada fungsi atau prioritas. Sehingga orang yang menerapkannya cenderung akan terlihat hidup secara sederhana. Ternyata masih  ada beberapa orang yang lebih memilih pola hidup minimalis, meskipun ditengah gaya hidup hedonis yang banyak diterapkan di era ini.

Tips Gaya Hidup Minimalis

Gaya hidup seperti ini pun, telah banyak diterapkan pula oleh anak muda. Karena dapat membuat terhindar dari sifat boros atau membeli sesuatu yang tidak perlu. Untuk memulainya, yuk simak informasi di bawah ini!

1.      Utamakan belanja kebutuhan

Setiap bulan bahkan mungkin setiap minggu, ada kebutuhan yang harus kamu penuhi, bukan? Fokuslah terhadap produk yang kamu butuhkan saja. Bukan sesuatu yang kamu sukai, tetapi tidak memiliki fungsi. Buatlah list dari produk yang sering kamu gunakan.

Utamakan belanja kebutuhan.|Unsplash.com

Seperti bahan makanan pokok, perlengkapan mandi, kebutuhan pribadimu, tagihan listrik, dan lain sebaginya. Dengan membuat list seperti ini, kamu akan lebih focus. Selain itu, ketika belanja cobalah untuk komitmen hanya membeli barang yang telah masuk list saja.

2.      Tidak menumpuk barang

Kebiasaan orang yang memiliki gaya hidup hedonis, pasti banyak menumpuk barang. Pasalnya, mereka hanya membeli yang disukai tanpa mempertimbangkan fungsinya. Misalnya, membeli mainan hanya karena lucu, membeli pakaian tetapi tidak dipakai,   dan lain sebaginya.

Tidak menumpuk barang.| Unsplash.com

Sehingga, barang-barang tersebut menumpuk dan memenuhi space ruangan yang ditempati. Namun, berbeda dengan orang yang menerapkan gaya hidup minimalis. Dimana hal tersebut tidak akan terjadi. Pasalnya, barang-barang yang dimiliki akan disortir dan hanya akan menggunakan barang yang dibutuhkan saja.

3.      Menilai sesuatu berdasarkan urgensi

Persefektif ini sangat penting. Sehingga, ketika kamu memutuskan untuk memulai pola hidup minimalis, hal ini harus dipahami lebih dalam. Mengapa hal ini penting? Karena setiap keputusan yang akan diambil itu tidak berpatok pada meteri, tetapi lebih kepada urgensi.

Menilai sesuatu berdasarkan urgensi.|Unsplash.com

Hal ini secara tidak langsung akan mempengaruhi sikap seseorang dalam bersosialisasi, berkarier, dan lain sebagainya. Bahkan dapat mempengaruhi sudut pandang kebahagian bagi orang yang menerapkan. Selain itu, dengan menerapkan persepktif seperti ini dapat membawa ketenangan pada diri.

4.      Fokus menambah pengalaman dan mengasah skill

Gaya hidup minimilis, bukan hanya berfokus kepada sebuah kegunaan sebuah benda. Melainkan fokus pula dalam hal memanfaatkan waktu. Sehingga, waktu yang dimiliki dapat digunakan dengan optimal dan menghasilkan sesuatu yang  bermanfaat.

Fokus untuk menambah pengalaman dan tingkatkan skill. |Unsplash.com

Maka, cobalah untuk memulai liburan untuk mendapatkan pengalamannya. Bukan fokus hanya kepada harga tiket atau tempat popular karena ikut-ikutan semata. Selain itu, kamu pun dapat mencoba mengasah skill yang kamu minati. Dengan begitu, kemampuan kamu pun akan meningkat dan itu akan berguna di masa depan .

Tips Untuk Konsisten Menerapkan Gaya Hidup Minimalis

Setiap hal memang perlu konsiten supaya mendapatkan hasil yang maksimal. Namun, hal ini memang diperlukan usaha. Seperti hal nya teori tentang habit atau kebiasaan, sebuah habit baru akan terbiasa jika dilakukan selama satu bulan. Namun, kamu perlu melakukannya tanpa satu hari terlewat. Jika hal tersebut terjadi, maka ulangi dari hitungan awal.

Gaya hidup minimalis bukan memaksa orang untuk pelit dan tidak menikmati hidup. Namun, menjadikan hidup lebih bermakna dan bermanfaat. Sehingga, hidup akan terasa tenang dan bahagia. Jadi yuk, mulai menerapkan pola hidup ini dalam keseharianmu. Sehingga tidak terjebak di gaya hidup hedonis!